OLEH Moehar Daniel
Peneliti Sosial Ekonomi/Kebijakan Pembanguan
Pertanian BPTP Sumatera Barat
Pertanian Bergerak |
Satu langkah maju sudah
dimulai. Petani kakao Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh telah berhimpun
mendirikan sebuah lembaga untuk memayungi petani lainnya. Kenyataan ini perlu
diacungkan jempol dan dibantu secara serius, agar pucuk yang baru tumbuh ini
bisa berkembang dan mengembangkan sayap keseluruh Nusantara demi kesejahteraan
petani.
Petani selalu berjuang untuk
manusia lainnya, tetapi mereka sering tidak menerima imbalan yang setimpal.
Mereka tidak mengharapkan penghargaan, tidak mengharapkan sanjungan ataupun
pujian yang muluk-muluk. Yang diharapkan petani hanyalah perolehan pendapatan yang memadai dari hasil cucur
keringat, untuk menupang kehidupan yang semakin keras dan semakin tidak punya
nurani.